KUPANG -- Rumah Sakit (RS) Lanud El Tari Kupang akan menggelar pengobatan gratis bagi 400 warga Kota Kupang dan sekitarnya untuk berbagai penyakit, saraf, anak, penyakit dalam dan umum. Pengobatan gratis dilaksanakan pada 23 Juli 2013 mulai pukul 13.00 Wita. Demikian Kepala RS Lanud El Tari, dr Daiman, Sp.S yang ditemui di ruang kerjanya, Rabu (17/7/2013). "Dalam rangka peringatan hari bhakti TNI AU, kami merencanakan untuk bhakti sosial berupa pengobatan gratis bagi warga Kota Kupang dan sekitarnya. Rencananya kami akan melayani 400 orang. Tetapi kalau animonya tinggi dan lebih dari target, kami akan tetap melayani," ucapnya. Dia menjelaskan, pengobatan yang dilakukan yakni pengobatan umum, gigi, untuk spesialis dan sirkum sisi atau khitanan massal. Dokter yang terlibat dalam kegiatan ini yakni spesialisnya saraf, kandungan, penyakit dalam, THT dan dokter anak. Untuk pengobatan gratis ini, lanjutnya, akan dibagikan kupon melalui kelurahan, RT dan RW karena ke